Satpol PP Jaksel Siap Amankan Venue Asian Games

Selasa, 07 Agustus 2018 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Andry 3091

 Satpol PP Jaksel Siaga di Ring Tiga Pengamanan Asian Games

(Foto: Erna Martiyanti)

Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Jakarta Selatan siap menjaga keamanan venue dan tempat latihan Atlet Asian Games yang tersebar di sejumlah lokasi di wilayahnya.

Untuk pengamanan kita bantu jaga di ring ketiga setelah TNI dan Polri

Kepala Satpol PP Jakarta Selatan, Ujang Harmawan mengaku akan mengerahkan personelnya untuk menjaga sarana dan prasarana (sarpras) umum di sekitar venue dan tempat akomodasi para atlet Asian Games.

"Untuk pengamanan kita bantu jaga di ring ketiga setelah TNI dan Polri. Khususnya kita menjaga keamanan di sarpras. Terutama trotoar dan badan jalan," ujarnya, Senin (6/8).

Ia menuturkan, pengamanan akan difokuskan di dua venue dan dua tempat latihan atlet Asian Games. Dua venue yang dimaksud masing-masing Golf Pondok Indah dan Gelanggang Olahraga (GOR) Bulungan untuk venue voli.

Sementara dua tempat latihan atlet Asian Games yang dijaga meliputi GOR Soemantri Brojonegoro dan GOR Ragunan.

"Petugas akan ditempatkan di titik-titik venue, tempat latihan dan akomodasi. Terkait ketertiban umum kami amankan semua," ucapnya.

Menurut Ujang, pihaknya juga siap membantu mengantisipasi aksi kejahatan konvensional seperti pencopetan dan penjambretan. Hal tersebut sesuai permintaan dari INASGOC, panitia penyelenggara Asian Games.

BERITA TERKAIT
 Kantor Kecamatan Setiabudi Bersolek Jelang Asian Games

Kantor Kecamatan Setiabudi Bersolek Jelang Asian Games

Senin, 06 Agustus 2018 3420

 20 Pohon di Jalur Torch Relay Kemayoran Ditoping

20 Pohon pada Jalur Torch Relay Asian Games di Kemayoran Dipangkas

Senin, 06 Agustus 2018 2127

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks