18 Pasang Finalis Abnon Diserahkan ke Tingkat Provinsi

Kamis, 26 Juli 2018 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Toni Riyanto 2006

18 Pasang Finalis Abnon Diserahkan ke Tingkat Provinsi

(Foto: Punto Likmiardi)

Sebanyak 18 pasang finalis Abang dan None (Abnon) dari lima wilayah kota dan Kabupaten Kepulauan Seribu diserahterimakan untuk mengikuti kompetisi Abnon di tingkat provinsi.

Peran Abang None sangat strategis

Prosesi serah terima dilakukan langsung para wali kota dan bupati kepada Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno, di Balai Kota DKI Jakarta, Jl Medan Merdeka Selatan, Gambir, Jakarta Pusat.

Pada kesempatan itu, kepada para finalis Sandi menyampaikan pesan, sejak pertama kali diselenggarakan pada tahun 1968, kompetisi ini membawa visi besar agar Abnon menjadi figur maupun identitas unggul muda-mudi Jakarta.

"Sejumlah nama yang pernah ikut pemilihan Abang None Jakarta, sebagian bahkan jadi pemenangnya, kini mereka sukses, jadi tokoh di bidangnya. Jadikan peran sebagai Abang None ini pengabdian dan penggemblengan untuk kesuksesan," ujarnya, Kamis (26/7).

Sandi menambahkan, peran dan kontribusi Abnon semakin penting. Terlebih, sebagai bagian untuk menyukseskan Jakarta City 4.0 dengan mengusung konsep partisipatif dan kolaboratif.

"Peran Abang None sangat strategis. Selain menjadi duta budaya, Abang None 4.0 akan mejadi duta pariwisata, industri kreatif, wirausaha, dan duta investasi," ungkapnya.

Para finalis, sambungnya, juga harus memahami prioritas pembangunan di Jakarta, khususnya di bidang ekonomi dan upaya meningkatkan kesejahteraan warga.

"Ajak masyarakat untuk terlibat aktif dalam gerakan kolaboratif, misalnya gerakan OK OCE. Tidak ketinggalan, finalis Abnon wajib mendukung suksesnya penyelenggaraan Asian Games XVIII," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Wagub Hadiri Ramah Tamah Finalis Abang None

Wagub Hadiri Ramah Tamah Finalis Abang None

Minggu, 13 Mei 2018 1847

 Nicholas dan Nuga Terpilih Abnon Kepulauan Seribu

Nicholas dan Nuga Terpilih Jadi Abnon Kepulauan Seribu 2018

Senin, 30 April 2018 4110

 Abnon Jakut Siap Bersaing di Pemilihan Tingkat Provinsi

Abnon Jakut Siap Bersaing di Tingkat Provinsi

Kamis, 26 April 2018 3316

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307242

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks