Wagub Resmikan Gerai Tani OK OCE

Jumat, 20 Juli 2018 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Andry 2392

Wagub Resmikan Gerai Tani OK Oce

(Foto: Erna Martiyanti)

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno meresmikan Gerai Tani OK OCE di Pusat Pengembangan Benih dan Proteksi Tanaman di ruas Jalan TB Simatupang, Ragunan, Jakarta Selatan.

Gerai ini menyediakan harga pangan yang terjangkau

Di gerai tersebut, disediakan berbagai produk pertanian, peternakan dan perikanan dengan harga terjangkau.

Pada kesempatan tersebut, Sandi mengatakan gerai ini merupakan salah satu langkah untuk mengendalikan harga pangan di pasaran. Selain itu juga bisa membuka lapangan pekerjaan bagi warga sekitar.

"Gerai ini menyediakan harga pangan yang terjangkau. Masyarakat bisa manfaatkan ini untuk kebutuhan pangannya," ujarnya di lokasi, Jumat (20/7).

Kendati demikian, ia meminta agar pembelian produk di Gerai Tani OK OCE ini bisa dikendalikan. Sehingga tidak dimanfaatkan pedagang untuk meraup keuntungan yang lebih tinggi.

Sandi menyebutkan, saat ini salah satu komoditas yang harganya cukup tinggi yakni telur ayam, di Gerai Tani OK OCE hanya dijual seharga Rp 19.500. Padahal harga komoditas tersebut di pasaran kini telah mencapai Rp 26.000.

"Patuhi aturan yang disepakati dengan tidak menimbun komoditas pangan kita. Karena harga-harga di sini murah dan jangan dijualbelikan. Seperti telur harus tepat sasaran," ucapnya.

Ia pun mengimbau Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) terkait agar bisa memanfaatkan aset yang tidak terpakai untuk gerai-gerai OK OCE. Tak hanya di Jakarta Selatan, tetapi juga di wilayah Ibukota lainnya.

Di tempat yang sama, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kelautan dan Pertanian (KPKP) DKI Jakarta, Darjamuni menjelaskan,  peresmian Gerai Tani OK OCE ini merupakan permulaan. Ke depan semua wilayah di Jakarta akan memiliki gerai serupa.

"Kami memanfaatkan gedung yang tidak terpakai dengan menambah promosi dan lain-lain. Ini lokasi yang strategis dan kami kembangkan," tandasnya.

Perlu diketahui, ke depan rencananya juga akan disediakan Gerai Susu OK OCE di Pondok Ranggon, Kafe Pasar Ikan di Muara Angke, serta Kios Nelayan di Resto Apung. Selain itu pengembangan Sentra Bunga Pasar Belong dan Sentra Bunga di Semanan.

BERITA TERKAIT
Wagub Resmikan Gerai Usaha OK OCE di Pasar Kebayoran Lama

Wagub Resmikan Gerai Usaha OK OCE di Pasar Kebayoran Lama

Sabtu, 09 Juni 2018 3313

Sandi Resmikan Pap and Mom Store Pertama di jakarta

Wagub Resmikan Pop and Mom Store Mitra PD Pasar Jaya

Rabu, 21 Maret 2018 2289

 90 Peserta Ikuti Pelatihan Olahan Pangan Ikan

90 Peserta Ikuti Pelatihan Olahan Pangan Ikan

Kamis, 19 Juli 2018 1870

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks