Senin, 09 Juli 2018 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: F. Ekodhanto Purba 1871
(Foto: doc)
Sebanyak 500 - 1000 volunteer akan dikerahkan oleh Dinas Lingkungan Hidup (LH) DKI Jakarta untuk mengawasi lingkungan selama perhelatan Asian Games 2018.
"Para volunteer bertugas untuk mengawasi lingkungan serta masyarakat agar tidak membuang sampah sembarangan," ujar Isnawa Adji, Kepala Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta, Senin (9/7).
Dijelaskan Isnawa, volunteer tersebut berasal dari Penerimaan Penyedia Jasa Lainnya Perorangan (PJLP) Dinas LH. Selanjutnya, volunteer yang mengenakan rompi bertuliskan needed help ini akan ditempatkan di venue Asian Games.
Yang jelas, sebelum ditempatkan, para volunteer ini akan diseleksi dan diberikan pelatihan oleh pihaknya.
Selain mengawasi lingkungan dan masyarakat, para volunteer itu juga akan bertugas memberikan informasi terkait transportasi ke venue.
"Jadi, para volunteer muda dan ramah ini akan kami ajarkan juga cara memberikan informasi dengan bahasa Inggris," tandasnya.