Senin, 09 Juli 2018 Reporter: Suparni Editor: Rio Sandiputra 5995
(Foto: Suparni)
Sebanyak 300 rumah yang terdapat di Jalan Delta, RT 01 hingga RT 05, RW 07, Kelurahan Serdang, Kemayoran, Jakarta Pusat dicat warna-warni oleh warga dibantu petugas penanganan prasarana dan sarana umum (PPSU).
"Ini bagian dari penataan permukiman sekaligus menambah daya tarik pernak-pernik Asian Games 2018, karena kampung kami tepat diseberang wisma atlet," ujar Rizka Handayani, Lurah Serdang, Senin (9/7).
Menurutnya, 300 rumah yang berada dibantaran Kali Item tersebut dicat warna-warni dari mulai bagian dinding tembok, pagar rumah hingga atap. Pengecatan ditargetkan selesai dalam tiga hari mendatang.
Sementara itu, Camat Kemayoran, Herry Purnama menambahkan, untuk menciptakan kampung warna-warni di Kelurahan Serdang tersebut, pihaknya mendapatkan bantuan cat dari program corporate social responsibility (CSR) pada Minggu (8/7) pagi kemarin.
"Jumlah bantuan sebanyak 1.000 kaleng ukuran 2,5 kilogram dan langsung kita distribusikan ke warga sehingga hari itu juga langsung dikerjakan pengecatannya," tandasnya.