302 Kuda Lokal Dipasangi Microchip Jelang Asian Games

Kamis, 05 Juli 2018 Reporter: Oki Akbar Editor: Andry 2102

 302 Kuda Lokal Dipasangi Microchip Jelang Asian Games

(Foto: Oki Akbar)

Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) DKI Jakarta memasang microchip ke dalam tubuh 302 ekor kuda lokal yang ada di Ibukota.

Kita juga telah mengambil sampel darah sebanyak tiga kali

Langkah tersebut dilakukan untuk mencegah penularan penyakit hewan terhadap kuda-kuda yang akan digunakan atlet Asian Games di Equestrian, Pulo Mas.

"Kita juga telah mengambil sampel darah sebanyak tiga kali. Jadi kita cek persoalan penyakitnya apa, lalu kita kendalikan, penanganannya seperti apa," ujar Sri Hartati, Kepala Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan Dinas KPKP DKI Jakarta, Kamis (5/7).

Sri mengatakan, pemasangan microchip ini telah dilakukan sejak setahun yang lalu. Selain untuk kesehatan, pemasangan microchip sekaligus dilakukan untuk mendata jumlah kuda yang ada di Jakarta.

"Setelah kita data ada 302 ekor yang telah kami tanami microchip.  Mayoritas dari kuda delman," ungkapnya.

Menurut Sri, sejauh ini, pihaknya telah melakukan sterilisasi venue Equestrian menjadi tiga zona. Masing-masing core zone, surveillance zone dan protection zone.

"Jadi kita ingin kawasan Equestrian di Pulomas ini bersih seperti kertas putih. Karena itu aturannya," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Logo Asian Games Hiasai Tembok Rumah Warga Jagakarsa

Logo Asian Games Hiasi Tembok Rumah Warga Jagakarsa

Rabu, 04 Juli 2018 3421

Dinkes Terjunkan 55 Petugas Keamanan Pangan Atlet Asian Games

Dinkes Terjunkan 55 Petugas Keamanan Pangan untuk Asian Games

Rabu, 04 Juli 2018 1708

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469038

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307813

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284359

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260980

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196604

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks