Petugas Gabungan Bersihkan Kawasan Wisma Atlet Kemayoran

Jumat, 25 Mei 2018 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 1693

210 Petugas Gabungan Bersihkan Kawasan Wisma Atlet Kemayoran

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Petugas gabungan dari Suku Dinas (Sudin) Lingkungan Hidup (LH), Sudin Kehutanan, Sudin Sumber Daya Air Jakarta Utara dan petugas PPSU, menggelar aksi bersih-bersih di sekitar Wisma Atlet Kemayoran, Jl Benyamin Suaeb, Kelurahan Pademangan Timur, Pademangan.

Kita melakukan pembersihan sejak pagi hingga siang. Total sebanyak 210 personel terlibat

Kepala Suku Dinas LH Jakarta Utara, Slamet Riyadi mengatakan, kegiatan ini  merupakan rangkaian dari persiapan menjelang perhelatan Asian Games 2018. Kegiatan bersih-bersih ini menyasar kawasan taman, saluran dan jalur hijau.

"Kami melakukan aksi bersih-bersih sejak pagi hingga siang. Total sebanyak 210 personel terlibat," katanya, Jumat (25/5).

Selain melibatkan tenaga personel, masing-masing UKPD juga mengerahkan armada truk kebersihan, gerobak motor, mini van pikap, truk SDA dan truk penyiraman taman Sudin Kehutanan.

"Hasilnya tadi kita angkut 110 meter kubik sampah dari sekitar lokasi ," tandasnya.

BERITA TERKAIT
UPK Badan Air Bersihkan Sampah di Danau Taman Dadap Merah

UPK Badan Air Bersihkan Sampah di Danau Taman Dadap Merah

Rabu, 16 Mei 2018 3402

 Pembersihan Kolong Tol Wiyoto Wiyono Rampung

Pembersihan Kolong Tol Wiyoto Wiyono Rampung

Rabu, 16 Mei 2018 2467

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks