Rabu, 16 Mei 2018 Reporter: Suparni Editor: Rio Sandiputra 2386
(Foto: Suparni)
Suku Dinas Perindustrian dan Energi (PE) Jakarta Pusat memasang 23 titik lampu penerangan jalan umum (PJU) LED smart system (SS) di Pasar Baru, Sawah Besar. Selain untuk mempercantik kawasan, PJU ini untuk memberikan kenyamanan dan keamanan bagi warga yang ingin berbelanja.
"Pemasangan 23 lampu LED smart system baru tersebut untuk menunjang penataan kawasan pertokoan Pasar Baru," ujar Iswandi, Kepala Suku Dinas PE Jakarta Pusat, Selasa (15/5).
Menurutnya, 23 titik lampu PJU tersebut masing-masing memiliki kapasitas 90 watt sesuai standar lampu PJU pada umumnya. "Selain itu kita juga memasang sebanyak 12 titik lampu PJU LED 120 watt untuk penunjang Asian Games di Kemayoran," tandasnya.
Iswandi menambahkan, khusus pemasangan lampu PJU di Kemayoran tersebut merupakan permintaan pihak pengelola kawasan Kemayoran dan bersifat pinjaman.