Selasa, 24 April 2018 Reporter: Mustaqim Amna Editor: Toni Riyanto 1731
(Foto: Mustaqim Amna)
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan menghadiri kegiatan Tasyakuran Ustadzah Peduli Negeri di Balai Kota DKI Jakarta, Jl Medan Merdeka Selatan, Gambir, Jakarta Pusat.
Pada kesempatan itu, Anies meminta, ustadzah-ustadzah untuk ikut menyebarkan pesan keadilan agar dirasakan seluruh warga Jakarta.
"Ibu-ibu mohon bantu sosialisasikan. Selain itu, ibu-ibu juga perlu menginformasikan kepada kami apa yang harus Pemprov DKI lakukan," kata Anies, Selasa (24/4).
Dirinya, sambung Anies, sangat mengapresiasi peran yang sudah dilakukan para ustadzah, terutama dalam kontribusinya sebagai pendakwah.
"Banyak di sini hadir tokoh perempuan. Kalau kaum ibu sudah berjuang akan luar biasa, dan kita senang sekali," ungkapnya.
Ia menambahkan, sebagai Gubernur DKI Jakarta, dirinya akan konsisten menjalankan kebijakan-kebijakan yang sudah dibuat.
"Kita konsisten soal kebijakan kita. Saya mohon doa dari semua pihak agar selama menjalankan program dan kebijakan tidak mendapatkan kendala," tandasnya.