Anies Saksikan Laga Persija VS Bhayangkara FC di GBK

Jumat, 23 Maret 2018 Reporter: Adriana Megawati Editor: Andry 2112

Gubernur DKI saksikan pertandingan Persija vs Bhayangkara FC di GBK

(Foto: Adriana Megawati)

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan menyaksikan laga antara Persija Jakarta versus Bhayangkara FC dalam gelaran Liga 1 musim 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat.

Alhamdulillah Persija tadi mainnya bagus. Beberapa kesempatan tadi kita lihat, tapi sayang tidak jadi goal

Pada kesempatan itu, Anies mengapresiasi kerja keras tim Persija Jakarta meskipun hanya bermain imbang 0-0 dengan Bhayangkara FC.

"Alhamdulillah Persija tadi mainnya bagus. Beberapa kesempatan tadi kita lihat, tapi sayang tidak jadi goal," ujar Anies di lokasi, Jumat (23/3).

Anies berharap, di pertandingan berikutnya tim kesayangan warga Jakarta ini bisa memenangkan laga.

"Mudah-mudahan di pertandingan berikutnya Persija makin bagus dan menang," ucapnya.

Ia pun mengaku salut dengan para suporter Persija yang dinilai tertib dan mampu menjaga stadion GBK selama laga berlangsung. Terlebih pada Agustus mendatang, stadion ini akan digunakan untuk ajang  Asian Games.

"Tadi para suporter tertib dan rapi. Saya minta kepada Jakmania untuk pertahankan ini. Tunjukan bahwa suporter Persija tertib rapi dan bisa jadi contoh," tandasnya.

BERITA TERKAIT
       Gubernur Tonton Laga Persija VS Tampines Rovers di SUGBK

Anies Tonton Laga Persija VS Tampines Rovers di SUGBK

Rabu, 28 Februari 2018 2808

Anies Bangga Dengan Penampilan Persija di Penyisihan Piala AFC

Gubernur Saksikan Langsung Persija Taklukan Song Lam Nghe An

Rabu, 14 Maret 2018 3019

Gubernur Hadiri Lepas Sambut Pangdam Jaya

Gubernur Hadiri Lepas Sambut Pangdam Jaya

Jumat, 23 Maret 2018 1845

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307243

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks