10 RPTRA akan Dibangun di Jaktim Tahun Ini

Selasa, 13 Maret 2018 Reporter: Nurito Editor: Rio Sandiputra 4370

Jaktim Akan Bangun 10 RPTRA

(Foto: Nurito)

Sebanyak 10 ruang publik terpadu ramah anak (RPTRA) akan dibangun di wilayah Jakarta Timur tahun ini. Untuk pembangunannya, telah dialokasikan anggaran dari APBD 2018 sebesar Rp 17.568.540.867.

Proses lelang untuk kontraktor pembangunan fisik rencananya dilaksanakan pada bulan Mei sampai Juli. Pembangunan fisiknya mulai Agustus hingga selesai akhir tahun

Kepala Perencanaan Kota (Kapenko) Jakarta Timur, Hartati mengatakan, 10 lokasi pembangunan RPTRA merupakan lahan milik Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI. Saat ini sudah terpilih pemenang konsultan perencanaan. Dan mereka akan bekerja sampai dengan bulan Mei.

"Proses lelang untuk kontraktor pembangunan fisik rencananya dilaksanakan pada bulan Mei sampai Juli. Pembangunan fisiknya mulai Agustus hingga selesai akhir tahun," kata Hartati, Selasa (13/3).

Lahan yang akan dibangun RPTRA yakni berada di Jalan Bunga Rampai III, Kelurahan Malaka Jaya seluas 1.800 meter persegi; di RW 16, Kelurahan Duren Sawit seluas 2.000 meter persegi; di area Rusun Bidara Cina dengan luas 1.500 meter persegi; RW 05, Kelurahan Rawabunga seluas 1.000 meter persegi.

Selain itu ada di Jalan Pandan, RW 09, Kelurahan Utan Kayu Selatan seluas 816 meter persegi; di Jalan Tangki, Kelurahan Cipayung seluas 30.000 meter persegi; di Jalan Raya Cilangkap, RW 01, Kelurahan Cilangkap seluas 4.000 meter persegi.

Kemudian di Jalan Assyafiiyah, RW 06, Kelurahan Cilangkap seluas 9.470 meter persegi; Jalan Penganten Ali, Gang Bungur, RW 06, Kelurahan Rambutan seluas 5.800 meter persegi dan Jalan Dahlia, RW 05, Kelurahan Kelapa Dua Wetan seluas 2.500 meter persegi.

"Kita juga usulkan tiga lokasi lainnya di Jalan Raya Munjul Cipayung, di Jalan Raya Bogor dan Jalan Lebak Sawah Cijantung," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Camat Tambora Minta Pembangunan JPO di RPTRA Kalijodo Direalisasikan

Pembangunan JPO di RPTRA Kalijodo Diminta Direalisasikan

Kamis, 08 Maret 2018 2360

 Pembangunan Panggung dan Kursi Taman RPTRA Rasela Rampung

Pembangunan Panggung dan Kursi Taman RPTRA Rasela Rampung

Senin, 12 Maret 2018 4842

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469032

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307784

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284353

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260976

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196598

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks