Kamis, 08 Maret 2018 Reporter: Oki Akbar Editor: Andry 2653
(Foto: doc)
Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta akan menyiapkan sistem rekayasa lalu lintas (lalin) di sekitar lokasi penataan trotoar Sudirman - MH Thamrin.
"Semua pengerjaan fisik itu butuh dukungan rekayasa lalu lintas. Itu yang akan kita berikan," ujar Sigit Wijatmoko, Wakil Kepala Dishub DKI Jakarta, Kamis (8/3).
Ia menjelaskan, selain rekayasa lalu lintas, pihaknya juga akan mengusulkan desain angkutan umum yang representatif di jalur penataan trotoar Sudirman-MH Thamrin.
"Kita akan sesuaikan jumlah jalur dengan desainnya. Kemudian lokasi pemberhentian busnya," katanya.
Sigit juga menyampaikan akan berkoordinasi dengan PT Mass Rapid Transit (MRT) Jakarta terkait pagar proyek MRT.
"Kita akan bicarakan soal membuka pagar proyek yang sudah selesai. Karena kalau kita bicara rekayasa lalu lintas perlu ruang tambahan," tandasnya.