Selasa, 06 Maret 2018 Reporter: Adriana Megawati Editor: Andry 3542
(Foto: Reza Hapiz)
Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) DKI Jakarta hari ini menggelar syukuran Hari Ulang Tahun (HUT) ke-38 Dekranas Indonesia di Gedung Dinas Teknis, Jalan Abdul Muis, Jakarta Pusat.
Wakil Ketua Dekranasda DKI Jakarta, Nur Asia Uno mengatakan, di perayaan HUT Dekranas kali ini, pihaknya ingin mendorong para pengrajin yang tergabung dalam Dekranasda DKI Jakarta untuk menciptakan produk-produk unggulan.
"Jika dianalogikan dengan seseorang, usia 38 itu puncak produktivitas, kematangan dan semangat baru," ujarnya di lokasi, Selasa (6/3).
Ia juga mengaku akan mendorong para pengrajin terus meningkatkan kualitas melalui inovasi. Sehingga produk yang dijual bisa diakses ke pasar-pasar online dan bersaing dengan pengrajin lainnya.
"Untuk mencapai itu, Dekranasda DKI Jakarta terus melakukan pembinaan dan pelatihan bagi para pengrajin," tandasnya.