Gubernur Ingatkan Pentingnya Pejabat Dekat dengan Masyarakat

Selasa, 27 Februari 2018 Reporter: Mustaqim Amna Editor: Toni Riyanto 2304

Anies Tegaskan Pentingnya Pejabat Berbaur Dengan Masyarakat

(Foto: Reza Hapiz)

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan mengingatkan pentingnya pejabat agar dekat dengan masyarakat. Sehingga, berbagai program pembangunan dapat dilaksanakan dengan baik.

Kami ingin yang dikerjakan Pemprov DKI betul-betul sesuai keinginan warga

Dikatakannya, melalui kolaborasi antara pemerintah dengan masyarakat permasalahan-permasalahan yang dihadapi juga bisa cepat terselesaikan.

"Pejabat harus mampu berbaur bersama warga agar memahami betul kebutuhannya," ujar Anies, saat menghadiri acara silaturahmi akbar dan serap aspirasi tokoh masyarakat, praktisi pendidikan, dan Civitas Exiss A BA TA, di Sekolah Exiss ABATA, Jl Haji Mandor Salim, Kelurahan Srengseng, Kembangan, Jakarta Barat, Selasa (27/2).

Menurutnya, tokoh-tokoh masyarakat juga memiliki peran penting untuk menampung aspirasi masyarakat. Melalui usulan-usulan tersebut, Pemerintah Provinsi (pemprov) DKI bisa mengambil kebijakan yang perlu diteruskan, diperbaiki, maupun dihentikan.

"Kami ingin yang dikerjakan Pemprov DKI betul-betul sesuai keinginan warga," terangnya.

Anies menambahkan, penyediaan lapangan kerja, pendidikan, dan ketersediaan bahan pokok dengan harga murah, menjadi fokus perhatian pemerintah.

"Ketiga hal itu menjadi prioritas kami," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Perbaikan Tanggul Jati Padang Ditarget Rampung Hari Ini

Wagub Hadiri Peringatan Maulid Nabi di Luar Batang

Minggu, 17 Desember 2017 5144

HBKB di Gropet Akan Digelar Hari Minggu Ini

Pemkot Jakbar Gelar HBKB di Wilayah Grogol Petamburan

Kamis, 14 September 2017 2070

Sudin Kominfotik Jakbar Gelar Silaturahmi dengan Awak Media

Sudin Kominfotik Jakbar Gelar Silaturahmi dengan Awak Media

Jumat, 23 Februari 2018 1676

Wali Kota Jakut Hadiri Silaturahmi dan Audiensi Akbar Penjaringan Bersholawat

Wali Kota Jakut Apresiasi Shalawat Bersama di Penjaringan

Minggu, 18 Februari 2018 1889

Forkopimko Jakbar Gelar Silaturahmi

Forkopimko Jakbar Gelar Silaturahmi

Rabu, 14 Februari 2018 1541

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469038

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307813

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284359

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260980

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196604

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks