Ancol Targetkan 160 Ribu Pengunjung saat Libur Imlek

Selasa, 13 Februari 2018 Reporter: Adriana Megawati Editor: F. Ekodhanto Purba 2380

Tahun baru Imlek Ancol targetkan 160 ribu pengunjung

(Foto: doc)

Taman Impian Jaya Ancol menargetkan sebanyak 160 ribu pengunjung pada libur Imlek tahun ini. Jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya, target jumlah pengunjung ini meningkat sebesar 10 persen.

Dengan tawaran beberapa acara tersebut saya yakin target ini akan tercapai

Wakil Direktur Rekreasi Ancol Taman Impian, Agus Sudarno mengatakan untuk mencapai target pengunjung tersebut pada 16-18 Februari, pihaknya telah menyiapkan beberapa program acara yang menarik, salah satunya pertunjukan Underwater Barongsai.

"Dengan tawaran beberapa acara tersebut saya yakin target ini akan tercapai," ujarnya, Senin (12/2).

Ia menjelaskan, saat libur Imlek tiket masuk Ancol tidak mengalami perubahan, yaitu  Rp 25 ribu per orang. Sedangkan tiket masuk Dufan sebesar Rp 295 ribu, tiket masuk Seaworld sebesar Rp 115 ribu, tiket masuk Atlantis Water Adventure sebesar Rp 130 ribu dan tiket masuk Ocean Dream Samudra sebesar Rp 130 ribu.

"Dalam perayaan Imlek nanti kita juga memberikan beberapa promo kepada para pengunjung, tapi ada syarat dan ketentuannya," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Ancol hadirkan juara barongsai tingkat dunia untuk meriahkan Tahun Baru Imlek

Imlek 2018, Ancol akan Hadirkan Juara Dunia Barongsai

Kamis, 08 Februari 2018 4239

Target Pengumpulan Dana ZIS di Jakbar Diminta Ditingkatkan

Kelurahan di Jakbar Ditarget Himpun Dana ZIS Rp 200 Juta

Kamis, 08 Februari 2018 1669

Ancol targetkan peningkatan pengunjung 10 persen

Tahun Ini Ancol Taman Impian Targetkan Peningkatan Pengunjung 10 Persen

Senin, 29 Januari 2018 2832

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469003

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307716

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284332

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260943

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196578

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks