105 KK di Cawang Mengungsi

Senin, 05 Februari 2018 Reporter: Nurito Editor: Rio Sandiputra 2054

105 KK Warga di Cawang Mengungsi

(Foto: Nurito)

Sebanyak 105 kepala keluarga (KK) di enam RW Kelurahan Cawang, Jakarta Timur mengungsi akibat rumah mereka tergenang luapan Kali Ciliwung. Tenda pengungsian dan peralatan evakuasi telah disiapkan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Timur.

Warga sebagian sudah mengungsi ke tempat pengungsian yang tersedia

Pantauan di lapangan, genangan air terus meninggi di wilayah Cawang. Warga mulai mengungsi ke lokasi yang telah disiapkan oleh Pemkot Jakarta Timur.

Ketua RW 02 Cawang, Juanda mengatakan, air mulai naik ke permukiman warga sekitar pukul naik 06.00. Secara perlahan genangan terus naik dan pada pukul 15.00 ketinggian mencapai 1,5 meter. Bahkan hingga pukul 19.00, ketinggian genangan terdalam mencapai 2,7 meter.

"Kondisi genangan sudah mencapai 1,5 meter dan kemungkinan masih akan naik. Warga kami sudah mulai mengungsi," kata Juanda, Senin (5/2) malam.

Di Gang Arus RW 02, saat ini tersedia satu dapur umum dan dua tenda pengungsian. Kemudian perahu karet Sudin Gulkarmat tiga unit, Satpol PP Jakarta Timur satu unit dan milik warga satu unit.

Lurah Cawang, Haerudin mengatakan, genangan terjadi di enam RW yakni di RW 01, titik genangan di RT 04, 05, 07, 08. Kemudian di RT 08, 09, 10, 11, 12 RW 02; RT 02, 07, 15, RW 03; RT 09, 10, 11, 12 RW 05; RT 01, 02, 04, 05, 06, 08, RW 08 dan di RT 02, 07 RW 12.

"Warga sebagian sudah mengungsi ke tempat pengungsian yang tersedia," kata Haerudin.

Menurutnya, berdasarkan data sementara, jumlah pengungsi ada 105 KK yang terdapat di lima RW terdampak genangan. Di RW 01, terdapat sekitar 15 KK mengungsi di eks Hotel Pondok Nirwana. Kemudian RW 02  sekitar 20 KK mengungsi di tenda pengungsian Gang Arus.

Selanjutnya di RW 03, sekitar 20 KK mengungsi di lapangan tenis belakang RSUD Budi Asih. Di RW 08, ada sekitar 15 KK di sebuah masjid terdekat dan di RW di 05 ada sekitar 35 KK di Kampus Binawan.

BERITA TERKAIT
Pemkot Jakut Siaga Antisipasi Banjir

Pemkot Jakut Siaga Antisipasi Banjir

Senin, 05 Februari 2018 1877

Siaga Banjir, Gubernur Cek Pintu Air Manggarai

Siaga Banjir, Gubernur Cek Pintu Air Manggarai

Senin, 05 Februari 2018 2099

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307243

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks