Sandi Ingin PD Pasar Jaya Berperan Tekan Fluktuasi Inflasi

Rabu, 31 Januari 2018 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Toni Riyanto 2180

DKI Gelar Gala Dinner Dengan Distributor PD Pasar Jaya

(Foto: Punto Likmiardi)

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno menginginkan, Perusahaan Daerah (PD) Pasar Jaya turut berperan untuk menekan fluktuasi inflasi.

Saya agak khawatir dengan tingkat inflasi yang fluktuatif

Dikatakan Sandi, sebanyak 70 persen dari 153 pasar yang dikelola PD Pasar Jaya merupakan pasar tradisional. Beragam kebutuhan masyarakat sekitar 70 persen juga dibeli dari pasar-pasar tradisional tersebut.

"Saya agak khawatir dengan tingkat inflasi yang fluktuatif. Untuk itu, Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) harus bekerja maksimal," ujar Sandi, saat acara Gala Dinner Supplier PD Pasar Jaya, di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (31/1) malam.

Dijelaskannya, PD Pasar Jaya diharapkan mampu berperan meningkatkan pertumbuhan ekonomi, pelayanan kepada masyarakat, serta memastikan harga bahan pokok yang terjangkau.

"Saya juga ingin PD Pasar Jaya turut membantu mengurangi pengangguran dan kemiskinan," terangnya.

Sandi meminta, seluruh supplier PD Pasar Jaya untuk terus memberikan dukungan kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI dalam penguatan distribusi dan stabilisasi pangan.

"Menjadi tugas kita bersama untuk memastikan ketersediaan seluruh komoditas yang dapat dibeli masyarakat dengan harga murah," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Pasar Jaya kembangkan pasar tradisional menjadi One Stop Shopping

Pasar Jaya akan Kembangkan Pasar Tradisional Jadi One Stop Shopping

Selasa, 23 Januari 2018 1748

Wagub Targetkan JakGrosir di Kepulauan Seribu Rampung Pertengahan Tahun

Jakgrosir di Kepulauan Seribu Ditarget Beroperasi Mei 2018

Senin, 29 Januari 2018 1912

Anies Ingin Pasar Senen Jadi Tujuan Wisata

Anies Ingin Pasar Senen Jadi Destinasi Wisata

Jumat, 29 Desember 2017 2207

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307239

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks