Rabu, 31 Januari 2018 Reporter: Mustaqim Amna Editor: Toni Riyanto 2122
(Foto: Reza Hapiz)
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan merasa bersyukur karena Provinsi DKI Jakarta telah dipilih menjadi tuan rumah peringatan Hari Lahir (Harlah) ke-92 Nahdlatul Ulama (NU).
"Izinkan saya atas nama Pemprov DKI mengucapkan selamat datang," kata Anies, di Masjid Raya KH Hasyim Asy'ari, Jl Daan Mogot, Jakarta Barat, Rabu (31/1) malam.
Menurutnya, selama kiprahnya sejak tahun 1926, NU telah menjadi bagian penting bangsa Indonesia.
"NU juga menjadi rujukan bagi Pemprov DKI dalam menjaga persatuan dan kesatuan," terangnya.
Anies menginginkan, Masjid Raya Hasyim Asy'ari dapat digunakan untuk berbagai kegiatan Islami. Meskipun, masjid tersebut belum genap satu tahun selesai dibangun.
"Sebuah kehormatan bagi kami karena Masjid Raya KH Hasyim Asy'ari telah dipilih sebagai tempat untuk memperingati Harlah ke-92 NU," tandasnya.