Selasa, 23 Januari 2018 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 1590
(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)
Perolehan Bulan Dana Palang Merah Indonesia (PMI)
Jakarta Utara periode 2017 sebesar Rp 1,266 miliar. Jumlah ini tidak memenuhi target yang ditetapkan yakni Rp 3 miliar.Ketua PMI Jakarta Utara, Sabri Saiman mengatakan, kegiatan yang digelar Oktober hingga Desember 2017 lalu itu menyasar tempat wisata, hiburan, pusat perbelanjaan dan perusahaan.
Dijabarkan Sabri, pengumpulan dana PMI di beberapa pusat perbelanjaan di Jakarta Utara hasilnya hanya mencapai Rp 3 - 5 juta. Demikian pula dengan salah satu tempat wisata ternama, hanya mencapai setengah dari target yang ditetapkan.
"Tahun depan kita akan lakukan pendekatan ke perusahaan besar untuk apresiasi dana CSR mereka," ucapnya, Selasa (23/1).
Wali Kota Jakarta Utara, Husein Murad menambahkan, pihaknya akan melakukan evaluasi agar penggalangan Bulan Dana PMI 2018 bisa lebih maksimal.
"Salah satu solusinya kita akan gencarkan sosialisasi agar masyarakat memahami dan peduli pada PMI," tandasnya.