Kelurahan Rawabunga Gelar Pra Musrenbang

Selasa, 23 Januari 2018 Reporter: Nurito Editor: Rio Sandiputra 5272

Kelurahan Rawabunga Gelar Pra Musrenbang

(Foto: Nurito)

Sebanyak 136 usulan kegiatan dibahas dalam pra musyawarah perencanaan pembangunan (Musrenbang) yang dibahas di kantor Kelurahan Rawabunga, Jatinegara, Jakarta Timur, Selasa (23/1). Seluruh usulan ini merupakan hasil rembuk warga di sembilan RW.

Usulan dari sembilan RW ini nantinya kita evaluasi lagi dan didorong ke tingkat kecamatan, kota dan provinsi

Lurah Rawabunga, Agustina mengatakan, pra musrenbang ini digelar untuk menjaring aspirasi warga yang digodok di tingkat RW sebelumnya. Nantinya akan digelar Musrenbang kelurahan untuk mematangkan dan mendorong aspirasi warga ini agar dibahas ke tingkat kecamatan hingga kota dan provinsi.

"Usulan dari sembilan RW ini nantinya kita evaluasi lagi dan didorong ke tingkat kecamatan, kota dan provinsi," kata Agustina.

Menurutnya, dari 136 usulan kegiatan itu, jika direalisasikan maka anggaran yang dibutuhkan sekitar Rp 65.033.278.207. Pra musrenbang ini dihadiri oleh sekitar 120 peserta dari unsur UKPD terkait, pengurus RW, hingga perwakilan sejumlah sekolah. Kemudian ada perwakilan LMK dan FKDM.

"Usulan kegiatan yang masuk di antaranya adalah perbaikan saluran air, penyediaan atau perbaikan lampu penerang jalan umum (PJU)," tandasnya.

BERITA TERKAIT
DRD Apresiasi Sistem e-Musrenbang

DRD Apresiasi Sistem E-Musrenbang DKI

Jumat, 12 Januari 2018 3005

Perbaikan Jalan di Kepulauan Seribu Selatan Rampung

Perbaikan Jalan di Kepulauan Seribu Selatan Rampung

Kamis, 18 Januari 2018 1881

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469038

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307813

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284359

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260980

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196604

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks