Sambut Komunitas ASEAN, DKI Undang Kemenlu

Senin, 06 Oktober 2014 Reporter: Andry Editor: Erikyanri Maulana 3034

basuki t purnama wawancara dok beritajakarta

(Foto: Wahyu Ginanjar Ramadhan)

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama memimpin rapat pimpinan (rapim) untuk menyambut Komunitas ASEAN yang akan berlaku mulai 31 Desember mendatang. Dalam rapim ini, Pemprov DKI pun mengundang perwakilan Kementerian Luar Negeri (Kemenlu).

Ini merupakan upaya nyata Pemprov DKI dalam melakukan sosialisasi Komunitas ASEAN ke seluruh jajaran

Rapat yang diikuti sejumlah pejabat eselon I dan II ini bertujuan membahas kesiapan dalam menyambut komunitas ASEAN. "Rapat kali ini turut hadir Direktur Jenderal Kerjasama ASEAN Kemenlu, I Gusti Agung Wesaka Puja untuk berbagi informasi dan paparan Komunitas ASEAN melalui sesi tanya jawab," ujar Ahok, sapaan akrab Basuki di Balaikota, Senin (6/10).

Ahok berharap, kehadiran Dirjen Kerjasama ASEAN ini dapat menggugah kesadaran jajaran Pemprov DKI atas Komunitas ASEAN. "Ini merupakan upaya nyata Pemprov DKI dalam melakukan sosialisasi Komunitas ASEAN ke seluruh jajaran," tuturnya.

Dikatakan Ahok, dalam paparannya, Dirjen Kerjasama ASEAN, I Gusti Agung Wesaka Puja memaparkan tiga pilar Komunitas ASEAN (Politik-Keamanan, Ekonomi dan Sosial Budaya), ASEAN Free Trade Area (AFTA), ASEAN Connectivity, tantangan, peluang dan juga manfaat Komunitas ASEAN terhadap Indonesia.

Ditambahkan Ahok, sesi tanya jawab di dalam rapat itu menunjukkan antusiasme pimpinan dan jajaran Pemprov DKI dalam berpartisipasi dan mempersiapkan diri menyambut Komunitas ASEAN.

BERITA TERKAIT
DKI-Bodetabek Sepakat Tanggulangi Banjir

DKI-Bodetabek Sepakat Tanggulangi Banjir

Senin, 06 Oktober 2014 6499

Gebyar Budaya di Monas

Disparbud DKI Gelar Gebyar Budaya di Monas

Selasa, 23 September 2014 7633

Basuki Minta PT MRT Bangun Lorong Terintegrasi Sekretariat Asean

Basuki Mau Sekretariat ASEAN Terhubung Stasiun MRT

Sabtu, 19 Juli 2014 5313

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469035

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307797

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284354

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260978

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196600

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks