DPRD Tiga Daerah Belajar Pengelolaan Parkir ke DKI

Senin, 22 Januari 2018 Reporter: Suparni Editor: Andry 1302

Tiga DPRD di Indonesia Pelajari Pengelolaan Perparkiran DKI Jakarta

(Foto: Nurito)

20 perwakilan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) dari Kota Malang, Jawa Timur; Cimahi, Jawa Barat dan Kabupaten Sumenep melakukan kunjungan kerja (kunker) ke DPRD DKI Jakarta, hari ini.

Saran kita jangan lagi manual. Tapi gunakan sistem teknologi autogate untuk menghindari kebocoran

Maksud kedatangan rombongan wakil rakyat dari tiga daerah tersebut untuk mempelajari pengelolaan parkir di Ibukota.

"Saran kita jangan lagi manual. Tapi gunakan sistem teknologi autogate untuk menghindari kebocoran," ujar Mohamad Taufik, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta saat menerima rombongan, Senin (22/1).

Menurutnya, melalui sistem autogate, kebocoran pendapatan parkir dapat diminimalisir. Di Ibukota, retribusi parkir menjadi salah satu sumber Pendapatan Asli Daerah (PAD) yang cukup besar.

Di tempat yang sama, anggota Komisi A DPRD Kota Malang, Subur menjelaskan, kunker ini dilakukan untuk mengoptimalkan pendapatan daerah di wilayahnya. Pengelolaan parkir di DKI Jakarta dinilai cukup berhasil dengan sistem yang telah dibangun saat ini.

"Dengan mengadopsi sistem parkir elektronik seperti di DKI, perolehan retribusi parkir kita diharapkan bisa meningkat," harapnya.

Ia menyebutkan, di Kota Malang sendiri, pendapatan parkir baru mencapai Rp 7 miliar per tahun. Kondisi itu disebabkan pengelolaan parkir masih dilakukan dengan cara manual.

BERITA TERKAIT
Komisi C akan Kaji Pendapatan Parkir di Pasar Tradisional

Komisi C akan Kaji Pendapatan Parkir di Pasar Tradisional

Selasa, 12 September 2017 1492

Rencana Pembangunan Park and Ride Didukung Dewan

Rencana Pembangunan Park and Ride Didukung Dewan

Minggu, 18 Juni 2017 1598

Penerimaan Parkir Elektronik di Jakbar Capai Rp 17,3 Juta Per Hari

Penerimaan Parkir Elektronik di Jakbar Capai Rp 17,3 Juta per Hari

Minggu, 08 Oktober 2017 2455

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469053

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307887

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284373

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks