Senin, 15 Januari 2018 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Rio Sandiputra 2108
(Foto: Rudi Hermawan)
Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu akan menambah lima pos damkar di pulau permukiman. Penambahan pos tersebut untuk mempercepat respons time jika terjadi kebakaran.
Kepala Suku Dinas Gulkarmat Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, Satriadi Gunawan mengatakan, saat ini di Kepulauan Seribu telah memiliki tiga pos damkar yakni di Muara Angke, Pulau Karya dan Pulau Tidung.
"Rencana kami tahun ini menambah lima pos. Di Pulau Untung Jawa, Lancang, Pari, Kelapa dan Pulau Sebira," kata Satriadi, Senin (15/1).
Ia menjelaskan, untuk di Pulau Kelapa cakupan wilayahnya meliputi Pulau Harapan dan Pulau Kelapa Dua. Untuk itu, pihaknya meminta pihak kelurahan menyediakan ruangan bagi petugas yang ditempatkan.
"Ruangan ini untuk petugas yang piket dan ini juga untuk mengejar
respons time ," tandasnya.