Pemprov DKI Mulai Rekonsiliasi Laporan Keuangan TA 2017

Senin, 15 Januari 2018 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Toni Riyanto 1951

Pemprov DKI Mulai Rekonsiliasi Laporan Keuangan TA 2017

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno membuka kegiatan Rekonsiliasi Belanja, Aset, Pendapatan, serta Rekonsiliasi Laporan Keuangan Entitas Penggabung Tahun Anggaran (TA) 2017 di Balai Kota DKI Jakarta, Jl Medan Merdeka Selatan, Gambir, Jakarta Pusat.

Rekonsiliasi ini dilakukan untuk mewujudkan Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK

Dikatakan Sandi, terdapat 720 laporan entitas keuangan yang disiapkan kepada Badan Pemeriksa Keuangan (BPK). Sebanyak 720 entitas akuntansi keuangan tersebut akan digabung dalam bentuk rekonsiliasi laporan keuangan

"Rekonsiliasi ini dilakukan untuk mewujudkan Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK," ujar Sandi, Senin (15/1).

Dijelaskannya, laporan keuangan Pemprov DKI Jakarta akan diserahkan kepada BPK pada akhir Maret 2018. Untuk itu, semua SKPD yang terlibat dapat terus memantau proses rekonsiliasi laporan keuangan TA 2017.

"Kita minta SKPD pantau semua. Tadi, Pak Sekda sudah saya instruksikan agar memastikan pencatatan aset dan penindaklanjutan temuan BPK ini menjadi salah satu indikator KPI ke depan," terangnya.

Sandi menambahkan, saat ini Pemprov DKI sudah menerapkan 100 persen sistem keuangan non-tunai atau cashless. Sehingga, melalui proses penggabungan ini akan menjadi lebih efektif dan efisien.

"Tahun ini, untuk kali pertama kita juga tepat waktu, tanggal 30 Desember jam 16.00 WIB sudah tutup buku," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pemkot Jakpus Gelar Rekonsiliasi

Pemkot Jakpus Gelar Rekonsiliasi Laporan Keuangan 2017

Senin, 08 Januari 2018 1655

Sandi Targetkan Laporan Keuangan Pemprov DKI Raih WTP

Sandi Targetkan Laporan Keuangan Pemprov DKI Raih WTP

Senin, 11 Desember 2017 3289

Progres Road to WTP Berjalan Baik

Progres Road to WTP Berjalan Baik

Rabu, 29 November 2017 2906

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469004

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307716

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284332

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260943

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196578

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks