Sandi Ajak Warga Jaga Keasrian dan Kerapian Kawasan Monas

Jumat, 12 Januari 2018 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Toni Riyanto 2025

Sandi Ajak Warga Tetap Jaga dan Rawat Keasrian Monas

(Foto: Reza Hapiz)

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno mengajak warga untuk dapat bersama-sama menjaga keasrian dan kerapian di kawasan Monumen Nasional (Monas), Gambir, Jakarta Pusat.

Kawasan Monas merupakan aset yang perlu dijaga dan dirawat seperti milik sendiri

Menurutnya, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta telah menerapkan kebijakan untuk mencopot pagar pembatas antara jalur pejalan kaki dan area rerumputan.

"Kawasan Monas merupakan aset yang perlu dijaga dan dirawat seperti milik sendiri," kata Sandi, Jumat (12/1).

Sandi menambahkan, Unit Pengelola Kawasan (UPK) Monas perlu melakukan pengawasan khusus untuk mencegah terjadinya penyalahgunaan.

"Perlu ada pengawasan agar tidak berdampak negatif. Kita mau masyarakat mulai belajar menghargai taman itu untuk dirawat bersama-sama," ujarnya.

Dijelaskan Sandi, pencopotan pagar pembatas dilakukan karena kondisinya sudah tidak layak. Selain itu, kawasan Monas sebagai ruang terbuka hijau (RTH) disediakan sebagai sarana rekreasi bagi masyarakat.

"Kita berencana membuat kawasan Monas seperti central park, bukan garden. Kalau garden itu hanya dilihat, sedangkan park itu bisa dinikmati oleh warga," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Anies Tinjau persiapan Panggung di Monas

Anies Tinjau Persiapan Perayaan Tahun Baru di Monas

Minggu, 31 Desember 2017 2294

Warga Keluhkan Sampah Setinggi Dua Meter Di Pekojan

Kawasan Monas Ramai Pengunjung

Rabu, 09 Desember 2015 5779

       Jumlah Pengunjung di Monas Naik 30 Persen

Jumlah Pengunjung di Monas Naik 30 Persen

Senin, 01 Januari 2018 4383

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469451

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 309120

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261371

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196927

DKI Hapus Denda PKB Hingga 2 Agustus

DKI Hapus Denda PKB Hingga 2 Agustus

Jumat, 08 Juli 2016 194714

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks