Selasa, 09 Januari 2018 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Rio Sandiputra 1713
(Foto: Wuri Setyaningsih)
Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Pusat membagikan 100 tabung alat pemadam ringan (APAR) berkapasitas 3,5 kilogram kepada dua RW di Kelurahan Gelora, Tanah Abang.
Kepala Sektor II Tanah Abang Sudin Gulkarmat Jakarta Pusat, Achmad Sanjoyo mengatakan, RW yang mendapat bantuan APAR yaitu RW 01 sebanyak 36 tabung dan RW 02 sebanyak 64 tabung.
"Total ada 100 tabung APAR untuk dua kelurahan tersebut, semua tabung berkapasitas 3,5 kilogram," ujar Achmad, Selasa (9/1).
Lurah Gelora Mediawati menambah
kan, telah memberikan sosialisasi terkait APAR yang didistribusikan merupakan aset dari Sudin Gulkarmat Jakarta Pusat. Sehingga pengurus RW dan warga wajib menjaganya."Hari ini pendistribusian ditargetkan rampung, mengingat di Kelurahan Gelora hanya ada dua RW," tandasnya.