Kapolda Jenguk Belasan Polisi yang Terluka

Jumat, 03 Oktober 2014 Reporter: Folmer Editor: Dunih 3006

fpi demo balaikota beritajakarta

(Foto: doc)

Sebanyak 20 orang termasuk koordinator aksi demo Front Pembela Islam dan Laskar Pembela Islam (LPI) di depan gedung DPRD DKI Jakarta, Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, yang berakhir ricuh diamankan aparat kepolisian. Akibat kejadian itu, belasan polisi juga mengalami luka-luka hingga harus mendapatkan perawatan di Ruang Pelayanan Gawat Darurat Balaikota.

Mereka terkena lemparan batu, ada yang kena di kening, kepala, kaki dan tubuh. Ada tiga mobil rusak terkena lemparan batu dari massa pendemo

Dalam demo tersebut, sejumlah mobil anggota dewan, salah satunya mobil milik M Guntur, anggota DPRD DKI dari Fraksi Hanura rusak. Kaca depan mobil pecah terkena lemparan batu dari massa pendemo.

Selang setengah jam kemudian setelah mengetahui aksi demo di depan gedung DPRD DKI Jakarta ricuh, Kapolda Metro Jaya Irjen Unggung Cahyono dan Wakapolda Brigjen Sudjarno mendatangi Balaikota. Kedatangan kedua pimpinan Polda Metro Jaya itu untuk menjenguk belasan polisi yang dirawat di Ruang Pelayanan Gawat Darurat Balaikota DKI.

Kapolda Metro Jaya, Irjen Unggung Cahyono mengatakan, sebanyak 16 anggota Polri mengalami luka-luka akibat terkena lemparan batu dari massa FPI dan LPI.

"Mereka terkena lemparan batu, ada yang kena di kening, kepala, kaki dan tubuh. Ada tiga mobil rusak terkena lemparan batu dari massa pendemo," ujarnya, Jumat (3/10).

Ia mengungkapkan, polisi juga berhasil mengamankan sebanyak 20 orang massa pendemo termasuk koordinator aksi dan sudah diamankan ke Polda Metro Jaya untuk dimintai keterangan.

"Bisa saja pelaku bertambah, tergantung hasil pemeriksaan. Kami masih belum dapat memastikan pasal yang dikenakan kepada para pendemo," tambahnya.

Ia menambahkan, polisi akan meningkatkan kewaspadaan dan menambah personel agar aksi demo anarkis di gedung DPRD DKI tidak terulang lagi.

"Kita sudah belajar dari kejadian, kita akan tingkatkan lagi antisipasi pengamanan demo di Balaikota dan DPRD DKI di masa mendatang," tandasnya.

BERITA TERKAIT
polisi terluka demo forkabi

Demo FPI Ricuh, Anggota Polisi Terluka

Jumat, 03 Oktober 2014 4568

masa fpi tertangkap polisi beritajakarta

Demo Ricuh, 20 Anggota FPI Ditangkap

Jumat, 03 Oktober 2014 7382

 aparat polisi yang telah membuat barikade di depan pintu gerbang langsung bertindak memukul mundur

Massa Dipukul Mundur, Situasi Balaikota Kembali Kondusif

Jumat, 03 Oktober 2014 2682

Menurut informasi mau ada demo nanti, katanya dari Forkabi

650 Satpol PP Siaga Antisipasi Demo Forkabi

Jumat, 03 Oktober 2014 3802

Demo FPI, Jalan Kebon Sirih Ditutup

Demo FPI, Jalan Kebon Sirih Ditutup

Rabu, 24 September 2014 3134

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469038

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307819

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284359

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260980

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196604

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks