Saluran Air Mikro di RW 05 Serdang Dikeruk

Jumat, 05 Januari 2018 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Rio Sandiputra 1625

Saluran Air Mikro di RW 05 Serdang Dikeruk

(Foto: Wuri Setyaningsih)

Saluran air mikro di RW 05, Kelurahan Serdang, Jakarta Pusat dibersihkan oleh petugas penanganan prasarana dan sarana umum (PPSU). Lumpur dan sampah yang mengendap dikeruk dan dimasukkan ke karung.

Lumpurnya sudah cukup tebal, sekitar 10 sentimeter. Kita manfaatkan untuk taman, karena lumpur ini subur

Lurah Serdang, Rizka Handayani mengatakan, pembersihan lumpur ini dilakukan pada seluruh saluran lingkungan di RW 05 yang panjangnya mencapai satu kilometer. 

“Kita lakukan bertahap dulu sepanjang 200 meter. Total PPSU yang mengerjakan 10 orang," ujarnya, Jumat (5/1).

Menurutnya, lebar saluran air yang dibersihkan antara 30-60 sentimeter. Sementara kedalamannya bervariasi, antara 40-60 sentimeter.

"Lumpurnya sudah cukup tebal, sekitar 10 sentimeter. Kita manfaatkan untuk taman, karena lumpur ini subur,” tandasnya.

Rizka juga memerintahkan PPSU yang bertugas untuk mencari titik saluran yang tersumbat, sehingga saat hujan tiba, tidak ada genangan di wilayah tersebut.

BERITA TERKAIT
 Saluran Jalan Kramat IV dan Kernolong III Mulai Dinormalisasi

Saluran di Jl Kramat IV dan Kernolong III Dinormalisasi

Rabu, 03 Januari 2018 2456

PPSU Petamburan dan Kebon Sirih Bersihkan Saluran dan Bantara Sungai

Saluran Air Mikro di Kelurahan Petamburan Dibersihkan

Rabu, 27 Desember 2017 1664

PPSU Bersihkan Saluran Jl Lingkar Pasar Rumput

25 Petugas PPSU Bersihkan Saluran Jl Lingkar Pasar Rumput

Rabu, 01 November 2017 2565

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks