Warga Rusun Marunda Panen Sayur Hingga 40 Kilogram

Kamis, 07 Desember 2017 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Andry 3523

Warga Rusun Marunda Panen Sayur Hingga 40 Kg

(Foto: Erna Martiyanti)

Program pertanian kota atau urban farming yang dikembangkan Dinas Ketahanan Pangan Kelautan dan Pertanian (KPKP) DKI Jakarta mulai menunjukan hasil.

Sayuran yang dipanen kemarin mencapai 40 kilogram. Hasilnya ada yang langsung dijual dan dikonsumsi sendiri oleh warga,

Salah satu buktinya bisa dilihat di Rusun Marunda, Jakarta Utara. Di areal rusun tersebut, warga berhasil memanen sayuran hingga sebanyak 40 kilogram.

Kepala Bidang Pertanian Dinas KPKP DKI Jakarta, Diah Meidiantie mengatakan, ada tiga jenis sayuran yang dipanen di Rusun Marunda yakni bayam, kangkung dan terong. Hasil panen ini merupakan buah dari kerja keras warga yang memanfaatkan lahan tidur di sekitar rusun menjadi tempat bercocok tanam.

"Sayuran yang dipanen kemarin mencapai 40 kilogram. Hasilnya ada yang langsung dijual dan dikonsumsi sendiri oleh warga," ujarnya, Kamis (7/12).

Diah menjelaskan, selama ini pihaknya mendorong warga untuk memanfaatkan lahan tidur yang ada. Setidaknya ada dua lokasi di Rusun Marunda yang dimanfaatkan untuk lahan pertanian. Lokasi pertama di di Kluster D dengan lahan pertanian kurang lebih 800 meter. Sementara lokasi kedua di Kluster A seluas kurang lebih 800 meter.

"Kemarin kami lakukan monitoring sekaligus panen sayur kangkung, bayam hijau dan bayam merah di Rusun Marunda Kluster D. Sedangkan di Kluster A kita panen terong," jelasnya.

Ia berharap, program pertanian kota ini bisa diikuti warga di rusun lainnya dengan memanfaatkan lahan tidur. Sehingga urban farming di Ibukota ke depan dapat terus berkembang.

"Kami harap ini bisa jadi semangat lagi bagi warga rusun lainnya agar dapat memanfaatkan lahan tidurnya untuk digunakan sebagai lahan pertanian," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Warga Penerima Rak Hidroponik Mulai Semai Bibit Tanaman

Warga Penerima Rak Hidroponik Mulai Semai Bibit Tanaman

Selasa, 05 Desember 2017 5411

Gang Hijau RT 07 Cipinang Besar Utara Panen Sayur 10 Kg

Gang Hijau RT 07 Cibesut Panen 10 Kilogram Sayuran

Kamis, 23 November 2017 4484

       Dinas KPKP Panen Bawang Merah di Kebon Bibit Ujung Menteng

1,7 Ton Bawang Merah Dipanen dari Kebon Bibit Ujung Menteng

Rabu, 22 November 2017 3006

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks