Pemkot Jakut akan Lakukan Penataan Kampung Sawah

Senin, 04 Desember 2017 Reporter: Nurito Editor: Rio Sandiputra 4424

Pemkot Jakut akan Melakukan Penataan Kampung Sawah

(Foto: Nurito)

Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Utara akan segera melakukan penataan permukiman warga Kampung Sawah, di Jalan Swadaya, RW 11 Kelurahan Semper Timur, Cilincing. Pengaspalan jalan dan penataan saluran air menjadi fokus utama.

Yang pasti kawasan Kampung Sawah ini perlu ditata

"Yang pasti kawasan Kampung Sawah ini perlu ditata. Mulai dari jalan, saluran air, lampu penerang jalan umum dan sarana lainnya," ujar Husein Murad, Wali Kota Jakarta Utara, Senin (4/12).

Luas keseluruhan lokasi yang akan ditata yakni sekitar 47 hektare. Permukiman tersebut dihuni oleh 3.000 kepala keluarga (KK) dengan jumlah warga sekitar 15 ribu jiwa.

Murad mengatakan, penataan lingkungan perlu dilakukan agar warga dapat hidup aman dan nyaman. Pihaknya akan melakukan koordinasi dengan unit terkait dalam penataan lingkungan Kampung Sawah.

Sementara, Ketua RW 11, Abu Bakar berharap adanya penataan jalan dengan aspal dan dilakukannya penataan saluran air.

"Sudah tiga kali kami usulkan melalui musrenbang untuk penataan jalan dan saluran air. Kami berharap adanya penataan lingkungan oleh Pemprov DKI," ucapnya.

Sementara, anggota Komisi A DPRD DKI, Ramly telah melakukan peninjauan lokasi pada Minggu (3/12) kemarin. Ia juga mengusulkan pada Pemprov DKI agar angkutan umum jenis KWK dapat masuk ke Kampung Sawah.

"Saya akan usulkan ke Pemprov DKI agar angkot masuk ke Kampung Sawah. Sehingga aktifitas warga terbantu," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Enam Objek Pajak di Kebayoran Baru Dipasang Plang dan Stiker

Enam Penunggak Pajak di Kebayoran Baru Dipasangi Plang

Rabu, 26 Oktober 2016 4083

Taman Samping Kantor Damkar Sektor V Dipercantik

Taman Pos Damkar di Cempaka Putih Diperindah

Selasa, 28 November 2017 3188

Taman Melur akan Ditata Ulang

Taman Melur akan Ditata Ulang

Jumat, 01 Desember 2017 3559

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks