Stok Beras Hingga Tahun Baru Mencukupi

Sabtu, 25 November 2017 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Toni Riyanto 2513

Stok Beras Hingga Natal dan Tahun Baru Mencukupi

(Foto: Reza Hapiz)

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno memastikan, stok beras untuk kebutuhan Natal hingga Tahun Baru di DKI Jakarta dalam kondisi cukup.

Kami pastikan stok beras cukup dan harganya stabil

Dikatakan Sandi, dirinya mengapresiasi PT Food Station Tjipinang Jaya (FSTJ) dan tim pangan yang sudah melakukan langkah antisipatif menghadapi Natal dan Tahun Baru.

"Kami pastikan stok beras cukup dan harganya stabil," ujar Sandi, saat melakukan peninjauan langsung ke PT FSTJ, Jl Pisangan Lama Selatan, Jakarta Timur, Sabtu (25/11).

Dijelaskannya, untuk perbaikan infrastruktur berupa jalan di kawasan Pasar Induk Beras Cipinang (PIBC) nantinya akan dikerjakan Dinas Bina Marga. Sementara, untuk turap dan saluran air akan diselesaikan oleh Dinas Sumber Daya Air.

"Saat ini, untuk perbaikan jalan sudah dicicil oleh PT FSTJ sepanjang kurang lebih 500 meter," terangnya.

Sementara, Direktur Utama PT FSTJ, Arief Prasetyo Adi menambahkan, stok beras yang ada mencapai 45 ribu ton. Pasokan beras ini akan terus ada penambahan untuk menjaga kestabilan stok.

"Koordinasi erat terus kami lakukan dengan Bulog, Kementerian Pertanian, dan Kementerian Perdagangan untuk stabilisasi sampai panen raya dua bulan lagi," ungkapnya.

PT FSTJ, sambung Arief, sangat menyambut baik rencana Pemprov DKI yang akan menugaskan dinas terkait untuk melakukan perbaikan infrastruktur di kawasan PIBC.

"Selama ini masalah kita ada di infrastruktur," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Sandi Pastikan PT FSTJ Jaga Stabilitas Harga dan Stok Pangan

Sandi Minta PT FSTJ Jaga Stok dan Kelancaran Distribusi Beras

Kamis, 23 November 2017 2424

Penjualan Beras untuk PNS Ditarget Meningkat

Penjualan Beras untuk PNS Ditarget Meningkat

Rabu, 22 November 2017 2248

Perbaikan Jalan di PIBC Capai 35 Persen

Perbaikan Jalan di PIBC Capai 35 Persen

Selasa, 07 November 2017 2313

600 Paket Pangan Murah Ludes Terjual

600 Paket Pangan Murah Ludes Terjual

Selasa, 14 November 2017 2405

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469045

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307864

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284369

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260990

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196615

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks