Senin, 20 November 2017 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Andry 5507
(Foto: Erna Martiyanti)
Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) DKI Jakarta kembali melakukan monitoring Gang Hijau di Ibukota. Kali ini monitoring dilakukan di tiga lokasi Gang Hijau di wilayah Cilincing, Jakarta Utara.
Kepala Seksi Pengendalian Mutu dan Agribisnis Bidang Pertanian Dinas KPKP DKI Jakarta, Iwan Indriyanto mengatakan, monitoring ini rutin dilakukan untuk memastikan pelaksanaan program Gang Hijau berjalan dengan baik.
"Kali ini lokasi yang dituju adalah Gang Hijau di RT 01, 02, 03 RW 07 Kelurahan Semper Timur, Kecamatan Cilincing," ujarnya, Senin (20/11).
Selain Gang Hijau, kata Iwan, pihaknya juga melakukan monitoring pertanian perkotaan di Rusun Marunda. Diharapkan warga rusun juga bisa mengembangkan pertanian perkotaan dengan memanfaatkan lahan yang ada.
"Monitoring dilaksanakan dalam rangka pelaksanaan pertanian perkotaan atau urban farming di Jakarta," kata
nya.Iwan menambahkan, sejauh ini pelaksanaan urban farming di kawasan Jakarta Utara tidak mengalami kendala yang berarti meskipun letak geografis wilayah tersebut berbeda dengan wilayah lainnya.
"Alhamdulillah di Jakarta Utara juga tidak ada kendala yang berarti. Kegiatan Gang Hijau berjalan dengan baik," tandasnya.