Sistem Perpipaan Suplai Air Bersih di Pegadungan Masih Dikaji

Senin, 20 November 2017 Reporter: Keren Margaret Vicer Editor: Toni Riyanto 2005

PAM Jaya-Palyja Masih Mengkaji Hasil Survey di Kelurahan Pegadungan

(Foto: Keren Margaret Vicer)

Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Jaya masih mengkaji pasokan air bersih melalui sistem perpipaan di Kelurahan Pegadungan, Kalideres, Jakarta Barat.

Kami berusaha mencari solusi terbaik agar kebutuhan air bersih warga di sana dapat terpenuhi

Direktur Utama PDAM Jaya, Erlan Hidayat menuturkan, survei untuk mengetahui minat warga yang ingin menggunakan jasa layanan PDAM sudah dilakukan. Saat ini, prosesnya masih dalam tahap evaluasi dan pengkajian.

"Kami berusaha mencari solusi terbaik agar kebutuhan air bersih warga di sana dapat terpenuhi," kata Erlan, Senin (20/11).

Dijelaskannya, jika pembangunan Water Treatment Plant di Hutan Kota Penjaringan, Jakarta Utara, sudah selesai, maka akan sangat membantu suplai air bersih di kawasan Jakarta Barat.

"Water Treatment Plant Hutan Kota Penjaringan ditargetkan selesai di tahun 2018," terangnya.

Sementara, Head of Corporate Communications and Social Responsibility PT PAM Lyonnaise Jaya (Palyja), Lydia Astriningworo mengungkapkan, pihaknya menjadi operator layanan air bersih untuk wilayah barat DKI Jakarta. Untuk wilayah Pegadungan analisa surveinya masih berjalan.

"Kami akan memberikan yang terbaik agar warga Jakarta terjangkau layanan air bersih. Selama sistem perpipaan belum terealisasi, suplai air bersih dilakukan menggunakan mobil tangki," tandasnya.

BERITA TERKAIT
PAM Jaya - PALYJA Akan Merelokasi Pipa Transmisi di Jalan Kartini Mulai Hari ini

PDAM Jaya Relokasi Pipa Transmisi di Jl Kartini Malam Ini

Jumat, 17 November 2017 2684

Restrukturisasi Palyja-Aetra Memberikan Dampak Positif Kepada PAM Jaya

Restrukturisasi Kontrak Kerja PDAM Jaya dengan Mitra Berdampak Positif

Senin, 23 Oktober 2017 3930

Dewan Tunda Pembahasan Raperda Perumda Air Jakarta

Dewan Tunda Pembahasan Raperda Perumda Air Jakarta

Selasa, 30 Mei 2017 1888

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469034

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307793

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284354

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260978

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196600

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks