Pembangunan LRT Fase I Sudah Mencapai 43,14 Persen

Kamis, 16 November 2017 Reporter: Keren Margaret Vicer Editor: Toni Riyanto 3765

Perkembangan LRT Fase I Sudah 43,14 Persen

(Foto: doc)

Pembangunan Light Rail Transit (LRT) Fase I Kelapa Gading-Velodrome Rawamangun per 31 Oktober 2017 sudah terselesaikan hingga 43,14 persen. LRT ini akan menjadi salah satu infrastruktur untuk menunjang pelaksanaan Asian Games XVIII.

Anggaran sudah terserap sebesar Rp 1,8 triliun

Sekretaris Perusahaan PT Jakarta Propertindo (Jakpro), Erry Gunari Prakasa menuturkan, hingga 31 Oktober sudah dipasang 990 box girder dan 79 span. Selain itu, pembangunan juga meliputi kantor operator LRT Jakarta, operation control centre, gardu listrik, bengkel bogie atau roda kereta, konstruksi ramp di depo, mobilisasi rel kereta ke jalur layang, dan yang lainnya.

"Anggaran sudah terserap sebesar Rp 1,8 triliun. Artinya, sudah mencapai 26 persen dari total pembiayaan pembangunan LRT senilai Rp 6,8 triliun," kata Erry, Kamis (16/11).

Dijelaskannya, untuk operasional LRT Fase I, PT Jakpro sudah menyiapkan 16 gerbong yang akan didatangkan pada bulan April 2018.

"Akhir tahun ini pemasangan rel sepanjang 5,8 kilometer ditargetkan sudah dapat dimulai," terangnya.

Dijelaskannya, LRT Fase I akan melintas di enam stasiun yakni, Stasiun Depo Pegangsaan Dua, stasiun di depan Mal Kelapa Gading, Jl Boulevard Raya Kelapa Gading, Jl Kayu Putih Raya (Pulomas), Jl Kayu Putih Raya (Equestrian), serta stasiun di depan Gelanggang Olahraga Velodrome Rawamangun.

"Kami optimistis pembangunan LRT dapat terselesaikan sesuai jadwal yang sudah ditentukan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Permbangunan Velodrome Rawamangun Sudah 70 Persen

Pekan Ini, Pembangunan Velodrome Ditarget Selesai 70 Persen

Senin, 13 November 2017 2857

PT Jakpro Optimistis Pembangunan Equestrian Selesai November 2017

PT Jakpro Optimistis Pembangunan Equestrian Selesai November 2017

Jumat, 13 Oktober 2017 3145

Pengerjaan LRT Koridor 1 sudah mencapai 37%

Pembangunan LRT Fase I Sudah 37 Persen

Rabu, 11 Oktober 2017 3248

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469044

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307862

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284368

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260989

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196614

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks