Kamis, 02 November 2017 Reporter: Nurito Editor: Rio Sandiputra 2151
(Foto: Nurito)
Badan Amil Zakat Infaq dan Shadaqah (BAZIS) Jakarta Utara mengadakan acara sunatan massal. Sebanyak 300 anak dari keluarga tidak mampu ikut dalam kegiatan tersebut.
"Peserta sunatan massal ini ada 300 anak, dari keluarga kurang mampu. Ini juga untuk meringankan beban mereka," ujar Hari Agusti, Kepala Kantor BAZIS Jakarta Utara, di Kantor Wali Kota Jakarta Utara, Kamis (2/11).
Menurut Hari, karena jumlahnya yang cuk
up banyak, maka kegiatan ini akan dilangsungkan hingga Jumat (3/11) besok. Jadi per hari ada 150 anak yang disunat."Sunatan massal ini gratis. Mereka juga akan mendapatkan bingkisan, obat-obatan dan sekedar pengganti transportasi," ucapnya.
Sumiyati (53), orangtua dari Rafa Ardiansyah (7), peserta sunat massal sangat senang dengan kegiatan ini. Sebab sangat membantu, terutama karena kondisi perekonomiannya yang memang kurang mampu.
"Alhamdulillah, sangat terbantu adanya sunatan massal ini karena gratis," tandasnya.