ASN Pemkot Jakbar Dapat Pelatihan Input Portal Open Data

Kamis, 26 Oktober 2017 Reporter: Folmer Editor: Budhy Tristanto 2599

ASN Pemkot Jakbar Dapat Pelatihan Input Portal Open Data

(Foto: Humas Jakarta Barat)

Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kota Jakarta Barat yang bertugas di bidang data dan informasi, mengikuti pelatihan penginputan portal open data yang digelar Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik (Diskominfotik) DKI Jakarta.  

Pelatihan ini mempermudah kami di tingkat dinas untuk bisa berkoordinasi terkait data

Kepala Seksi Pelayanan Informasi Publik Diskominfotik DKI Jakarta, Harry Sanjaya mengatakan, pihaknya memberikan pelatihan bagi petugas data dan informasi sebagai upaya implementasi keterbukaan informasi publik. 

"Petugas data dan informasi dari UKPD merupakan perpanjangan tangan kami. Pelatihan ini mempermudah kami di tingkat dinas untuk bisa berkoordinasi terkait data," ujar Harry, Kamis (26/10). 

Diungkapkan Harry, materi pelatihan yang diberikan berupa mekanisme penginputan data dan publikasi di portal jakarta open data. 

Harry berharap, usai pelatihan ini jumlah data yang dipublikasikan petugas data dan informasi di lingkungan Pemkot Jakarta Barat kepada masyarakat semakin meningkat. 

"Data yang selama ini dipublikasikan dari wilayah masih minim tayang di portal. Jadi, ke depan data yang dipublikasikan akan semakin banyak," tandasnya.  

BERITA TERKAIT
 Diskominfotik dan Persandian Bantaeng Studi Banding ke Diskominfotik DKI

Diskominfotik dan Persandian Bantaeng Pelajari Portal Data Pemprov DKI

Kamis, 20 April 2017 5915

 Pemprov DKI Komitmen Terapkan Keterbukaan Informasi Publik

Pemprov DKI Komitmen Terapkan Keterbukaan Informasi Publik

Rabu, 02 Agustus 2017 2987

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468505

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285053

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks