Penyerapan Anggaran Sudin KPKP Jakut Capai 76 Persen

Kamis, 26 Oktober 2017 Reporter: Nurito Editor: Rio Sandiputra 2866

Penyerapan Anggaran Sudin KPKP Jakut Capai 76 Persen

(Foto: Nurito)

Penyerapan anggaran Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) Jakarta Utara hingga saat ini sudah mencapai Rp 1,6 miliar atau 76,41 persen dari anggaran tahun ini Rp 2,2 miliar.

Pada akhir tahun nanti kita targetkan bisa mencapai 87 persen dari APBD yang ada

Kasubag TU Sudin KPKP Jakarta Utara, Unang Rustanto mengatakan, angka penyerapan ini diniliai cukup tinggi lantaran kegiatan sudah banyak dilakukan. Kebanyakan kegiatan yang ada di unit ini adalah non fisik.

"Penyerapan anggaran kita saat ini sudah mencapai sekitar 76,41 persen. Pada akhir tahun nanti kita targetkan bisa mencapai 87 persen dari APBD yang ada," kata Unang, Kamis (26/10).

Menurutnya, anggaran sebesar Rp 2,2 miliar akan digunakan untuk 24 jenis kegiatan. Di antaranya adalah, program gemar makan ikan bersama, vaksinasi hewan penular rabies. Kemudian pelayanan hari besar keagaman, kegiatan lintas sektoral seperti kegiatan di RPTRA dengan pengadaan kolam ikan, pompa air dan kegiatan lainnya.

"Di akhir tahun pencapaian tidak bisa mencapai 100 persen. Karena ada beberapa pekerjaan yang tak terserap. Di antaranya adalah dibatalkannya penyediaan tenaga PHL baru," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Penyerapan Anggaran Dinas PPAPP Capai 69,9 Persen

Penyerapan Anggaran Dinas PPAPP Capai 69,9 Persen

Kamis, 26 Oktober 2017 6259

Vaksin Anti Rabies Terhadap HPR di Jaktim Melebihi Target

162 HPR di Tiga Kecamatan Jaktim Divaksinasi

Rabu, 18 Oktober 2017 1781

Kecamatan Cilandak Sosialisasi PKP Pada Pelaku UMKM

45 Pelaku UMKM Kecamatan Cilandak Ikuti Sosialisasi PKP

Rabu, 25 Oktober 2017 2582

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks