Warga Diminta Aktif Bantu Penegak Hukum Perangi Narkoba

Kamis, 19 Oktober 2017 Reporter: Suparni Editor: Andry 2173

Warga Diminta Sinergi Membantu Penegak Hukum

(Foto: Suparni)

Wali Kota Jakarta Timur, Bambang Musyawardana meminta warga aktif serta membantu penegak hukum dalam memberantas kasus narkoba dan persoalan tawuran di wilayahnya.

Pemkot dan penegak hukum sudah sinergi. Tinggal unsur mayarakatnya

"Pemkot dan penegak hukum sudah sinergi. Tinggal unsur mayarakatnya," ujarnya di acara pemusnahan barang bukti di halaman kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Jakarta Timur, Kamis (19/10).

Bambang mengutarakan, sejauh ini sudah banyak unsur masyarakat seperti Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) dan organisasi masyarakat (ormas) yang siap membantu penegak hukum.

Sementara itu, Kepala Kejari Jakarta Timur, Teuku Rahman menjelaskan, di Jakarta Timur, narkoba masih menjadi perkara yang paling menonjol. Sehingga perlu pencegahan bersama dengan melibatkan seluruh komponen masyarakat.

"Ke depan perlu ada program khusus tentang sosialisasi sosial kemasyarakatan untuk melibatkan warga secara aktif," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Food Station Gandeng TP4D Untuk kegiatan Perbaikan Jalan

TP4D Kejari Jaktim Bantu Awasi Proyek Perbaikan Jalan Pasar Induk Beras

Rabu, 13 September 2017 2417

TP4D Jakarta Barat Sidak Pembangunan Empat RPTRA

TP4D Jakarta Barat Sidak Pembangunan Empat RPTRA

Selasa, 26 September 2017 2208

Walikota Akui TP4D Efektif Kawal Proyek di Jakarta

Wali Kota Jaktim Apresiasi Kinerja TP4D

Rabu, 26 Juli 2017 2077

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468503

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307238

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285052

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283951

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282629

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks