Revitalisasi Trotoar di Jakarta Butuh Waktu Lebih dari 5 Tahun

Rabu, 11 Oktober 2017 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 2333

Revitalisasi Trotoar di Jakarta Butuh Waktu Lebih 5 Tahun

(Foto: Reza Hapiz)

Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat mengatakan, revitalisasi trotoar di Jakarta tidak akan rampung dalam waktu singkat. Diperkirakan, perampungan revitalisasi bakal memakan waktu hingga lebih dari 5 tahun.

Kita punya 1.300 kilometer dan kami baru bangun belum 10 persen

"Tidak mungkin lima tahun selesai. Kita punya 1.300 kilometer dan kami baru bangun belum 10 persen," katanya, Rabu (11/10).

Menurut Djarot, saat ini pihaknya baru fokus menangani sejumlah titik trotoar di jalan protokol dan arteri. Revitalisasi meliputi pembangunan ducting untuk menempatkan seluruh utilitas.

Saat ini, Pemerintah Provinsi DKI tengah melaksanakan revitalisasi trotoar sepanjang Jl Thamrin-Sudirman. Nantinya, trotoar di kawasan itu menjadi percontohan revitalisasi trotoar di Jakarta.

"Jadi nantinya tidak ada lagi gali lubang tutup lubang, dan tiang semrawut di atas," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Gubernur Minta Trotoar Sudah Diperbaiki Jangan Dirusak

Gubernur Minta Trotoar Sudah Diperbaiki Tidak Dirusak

Kamis, 27 Juli 2017 2205

Gubernur Canangkan Penataan Trotoar Jl Sudirman-MH Thamrin

Gubernur Canangkan Penataan Trotoar Jl Sudirman-MH Thamrin

Minggu, 08 Oktober 2017 3447

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307243

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks