PAM Jaya Bakal Bangun Dua Instalasi Pengolahan Air Baru

Selasa, 03 Oktober 2017 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 2358

PAM Jaya Kaji Pembangunan 2 IPA Baru

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Perusahaan Air Minum (PAM) Jaya, sedang melakukan studi kelayakan pembangunan dua instalasi pengolahan air (IPA) baru di wilayah Pesanggrahan dan Pejaten, Jakarta Selatan. Rencananya, pembangunan IPA ini akan dimulai pada 2018 mendatang.

Kalau semua sesuai rencana, keduanya bisa dioperasikan pada 2019

Direktur Teknik PAM Jaya, Barce Simarmata mengatakan, studi kelayakan diperkirakan membutuhkan waktu sekitar tiga bulan. Setelahnya, pembangunan bisa memakan waktu hingga satu tahun.

"Kalau semua sesuai rencana, keduanya bisa dioperasikan pada 2019. Tapi kita juga butuh izin pemanfaatan air dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat," katanya, Selasa (3/10).

Dijabarkan Barce, IPA yang akan dibangun di Pesanggrahan bersumber dari Kali Pesanggrahan dengan kapasitas 750 liter per detik. Sedangkan IPA Pejaten bersumber dari Kali Ciliwung dengan kapasitas 500 liter per detik.

"IPA Hutan Kota Penjaringan kita berharap bisa beroperasi akhir tahun depan. Saat ini sedang tahap konstruksi," tandasnya.

BERITA TERKAIT
IPAL di Pulau Tidung Untuk 600 Warga

IPAL di Pulau Tidung Ditarget Rampung Desember

Minggu, 17 September 2017 2002

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283953

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks