Jumat, 22 September 2017 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Andry 3700
(Foto: Punto Likmiardi)
Sebanyak 24 petugas dari Unit Pengelola Kebersihan (UPK) Badan Air DKI Jakarta setiap harinya diterjunkan untuk membersihan sampah di Anak Kali Krukut, Kebon Melati, Tanah Abang, Jakarta Pusat.
Kasubag TU UPK Badan Air DKI Jakarta, Aditya Pamungkas mengatakan, pembersihan sampah di aliran Anak Kali Krukut tidak bisa menggunakan alat berat. Sehingga penanganannya pun dilakukan petugas dengan cara manual.
"Di lokasi kami kesulitan untuk memobilisasi alat berat, jadi kami fokus pada tenaga manual. Kami kerahkan 24 petugas setiap hari," ujarnya di Kelurahan Kebon Melati, Jumat (22/9).
Ia menuturkan, penanganan sampah di Anak Kali Krukut dibagi menjadi empat titik, masing-masing di Ruas Tenlis, Lontar, Sabeni
dan Jatibaru. Di empat titik tersebut, penanganan tidak cukup dengan mengangkut sampah, tetapi juga dibutuhkan pengerukan."Ini perlu peran Dinas Sumber Daya Air (SDA) untuk normalisasi. Sebelum dibersihkan air tidak bisa mengalir di lokasi ini," tandasnya