Bulan Dana PMI 2017 Ditargetkan Capai Rp 16 Miliar

Jumat, 15 September 2017 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Andry 1779

Bulan Dana PMI 2017 Targetkan Rp 16 Miliar

(Foto: Reza Hapiz)

Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat mengukuhkan panitia Bulan Dana Palang Merah Indonesia (PMI) 2017. Pelaksanaan kegiatan tersebut pada tahun ini akan dimulai pada 17 September hingga 30 November mendatang.

Tahun ini kami targetkan bisa terkumpul donasi hingga Rp 16 miliar

Pada kesempatan tersebut, Djarot meminta para panitia Bulan Dana PMI berinovasi dalam mengumpulkan donasi dalam kegiatan ini. Terlebih Jakarta sebagai Ibukota negara ditempati banyak perusahaan yang berkembang.

"Di Jakarta itu banyak perusahaan. Harus ada upaya kreatif," ujarnya di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (15/9).

Ia berharap dalam kegiatan ini bisa terkumpul donasi sebanyak-banyaknya.

"Saya harap bisa terkumpul sebanyak-banyaknya. Di Jakarta sering terjadi bencana, seperti kebakaran, banjir, serta kecelakaan di mana orang membutuhkan darah," katanya.

Ketua PMI  DKI Jakarta, Muhammad Ali Reza menuturkan pihaknya akan melakukan inovasi dari pola dan strategi pengumpulan donasi. Dalam kegiatan ini sejumlah pihak termasuk provider berbasis media online digandeng untuk memaksimalkan pemanfaatan media sosial.

"Kita akan lakukan beberapa strategi baru dan kekinian. Itu sesuai arahan gubernur agar dalam menghimpun dana perlu strategi dan kreativitas," ucapnya.

Ali menargetkan, dalam kurun waktu 2,5 bulan dapat terkumpul donasi sebesar Rp 16 miliar dari Bulan Dana PMI. Tahun lalu, donasi yang berhasil diperoleh dari kegiatan ini Rp 10 miliar.

"Tahun ini kami targetkan bisa terkumpul donasi hingga Rp 16 miliar," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Bupati Ajak Optimis Penerimaan Bulan Dana PMI Capai Target

Bulan Dana PMI, Pelaku Pariwisata Kepulauan Seribu Dilibatkan

Rabu, 13 September 2017 1882

PMI DKI Diminta Melakukan Secara Kreatif Penggalangan Dana

Bulan Dana PMI di DKI Dimulai 16 September 2017

Senin, 14 Agustus 2017 2397

 Palang Merah Amerika Serikat Kunjungi PMI Jakut

Palang Merah Amerika Serikat Kunjungi PMI Jakut

Kamis, 24 Agustus 2017 2524

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307242

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks