Dermaga Baru akan Dibangun di Kalibaru

Jumat, 15 September 2017 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Toni Riyanto 2616

Dermaga Baru akan Dibangun di Kalibaru

(Foto: doc)

Dermaga baru akan dibangun di kawasan Kelurahan Kalibaru, Cilincing, Jakarta Utara. Namun, realisasinya masih menunggu izin dari Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kementerian Perhubungan (Kemenhub) RI.

Sementara ini, pembangunan tanggul di beberapa titik belum bisa dilakukan. Sebab, ada sejumlah pelaku usaha di situ

Keberadaan dermaga baru ini diperlukan untuk percepatan pembangunan National Capital Integrated Coastal Development (NCICD) di pesisir utara Jakarta.

Asisten Pembangunan dan Lingkungan Hidup Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi DKI Jakarta, Gamal Sinurat mengatakan, dermaga ini diperlukan empat pelaku usaha di bidang pengangkutan kayu dan ekspedisi yang memang memerlukan akses ke laut.

"Sementara ini, pembangunan tanggul di beberapa titik belum bisa dilakukan. Sebab, ada sejumlah pelaku usaha di situ," ujar Gamal, Kamis (14/9).

Menurutnya, pembagunan dermaga baru ini menjadi solusi terbaik yang diberikan Pemprov DKI bersama

Balai Besar Wilayah Sungai Ciliwung Cisadane (BBWSCC).

"Empat dermaga akan dibangun persis di depan tanggul. Desain dermaga akan dirancang BBWSC dan  pembangunannya diserahkan kepada masing-masing pelaku usaha," terangnya.

Ia menambahkan, desain ini perlu dibuatkan karena ada elevasi yang berubah. Sekarang tanggul semakin tinggi, jadi diperlukan pengurukan untuk akses.

"Terkait masalah pengurukan ini akan dilakukan pembahasan bersama-sama Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) DKI Jakarta," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Sekda Tinjau Pembangunan NCICD di Kalibaru Cilincing

Sekda Tinjau Pembangunan Tanggul NCICD di Kalibaru

Kamis, 10 Agustus 2017 9170

Pembangunan Tanggul NCICD Kewajiban Swasta Tunggu Regulasi

Pembangunan Tanggul NCICD Kewajiban Swasta Tunggu Regulasi

Jumat, 23 Desember 2016 7694

 Kolam Retensi Jadi Bagian Pembangunan NCICD Fase A

Kolam Retensi Jadi Bagian Pembangunan NCICD Fase A

Kamis, 10 Agustus 2017 3715

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469053

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307886

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284373

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260995

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196619

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks