Dewan Usul Senam Dimasukkan dalam Kurikulum Sekolah

Rabu, 13 September 2017 Reporter: Oki Akbar Editor: Andry 2078

 Siswa Diusulkan Wajib Senam Sebelum Belajar

(Foto: Punto Likmiardi)

Komisi E Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta mengusulkan kepada Dinas Pendidikan (Disdik) agar kegiatan senam dimasukkan dalam kurikulum yang wajib dilaksanakan seluruh sekolah sebelum memasuki jam belajar.

Apakah mungkin anak-anak kita dibuatkan kurikulum khusus untuk mengikuti senam sebelum masuk sekolah

"Apakah mungkin anak-anak kita dibuatkan kurikulum khusus untuk mengikuti senam sebelum masuk sekolah," ujar Syahrial, Ketua Komisi E DPRD DKI Jakarta dalam rapat kerja bersama Disdik, Rabu (13/9).

Ia mengatakan, kegiatan senam sebelum jam belajar ini telah diterapkan di negara maju. Di Ibukota, kegiatan tersebut bisa dilaksanakan dua hingga tidak kali dalam sepekan.

"Program ini nantinya dapat diintegerasikan dengan Dinas Kesehatan," katanya.

Di lokasi yang sama, Kepala Disdik DKI Jakarta, Sopan Adrianto mengaku siap menindaklanjuti usulan dari dewan ini. Terlebih di setiap sekolah saat ini telah dijalankan program Penguat Pendidikan Karakter (PPK).

"Hanya saja program PPK ini diterapkan berbeda-beda. Untuk senam ini bisa kita masukan ke dalam kurikulum PPK itu," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Siswa di Kepulauan Seribu Ikuti Penguatan Nilai Budaya

Siswa di Kepulauan Seribu Ikuti Penguatan Nilai Budaya

Sabtu, 09 September 2017 1821

       Kurikulum Boarding School DKI Mulai Disusun

DKI Susun Kurikulum Boarding School di JIC

Senin, 31 Oktober 2016 5221

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307241

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285054

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks