SKPD Didorong Buat Rencana Induk Pengembangan Setu Babakan

Rabu, 06 September 2017 Reporter: Oki Akbar Editor: Andry 1457

Komisi B Dorong Pembentukan Rencana Induk Pengembangan Setu Babakan

(Foto: doc)

Komisi B Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta mendorong Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) terkait segera membentuk rencana induk pengembangan Perkampungan Budaya Betawi (PBB) Setu Babakan, Jagakarsa, Jakarta Selatan.

Kami ingin ada pengembangan di Setu Babakan setelah diletakan batu pertama 17 tahun yang lalu

"Kami ingin ada pengembangan di Setu Babakan setelah diletakan batu pertama 17 tahun yang lalu," ujar Yusriah Dzinnun, Ketua Komisi B DPRD DKI Jakarta, Rabu (6/9).

Menurut Yusriah, rencana induk ini diperlukan untuk konsep pengembangan Setu Babakan selama kurun waktu 10 hingga 20 tahun ke depan. Di dalam rencana induk tersebut juga akan diatur mengenai sinergitas antar SKPD dalam merencanakan, mengerjakan hingga mengevaluasi pembangunan.

"Karena kami tidak ingin pembangunan untuk pengembangan Setu Babakan ini dikerjakan secara parsial," ucapnya.

Ia menambahkan, hari ini jajarannya berinisiatif melakukan peninjuan ke Setu Babakan untuk menyerap langsung apa saja kebutuhan yang diperlukan untuk mengembangkan kawasan tersebut.

"Di dalam peraturan daerah diamanatkan, 219 hektar lahan Setu Babakan difungsikan seluruhnya untuk cagar budaya. Apa kebutuhannya kami akan support," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Djarot Ingin Pameran Flona 2018 Digelar di Setu Babakan

Djarot Ingin Pameran Flona Digelar di Setu Babakan

Senin, 21 Agustus 2017 2694

DKI Akan Perluas Kawasan PBB Setu Babakan

Kawasan PBB Setu Babakan Bakal Diperluas

Kamis, 27 Juli 2017 1710

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307244

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks