Senin, 04 September 2017 Reporter: Suparni Editor: Andry 2578
(Foto: Suparni)
Suku Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Jakarta Timur terhitung telah menerbitkan 2.505 Surat Keterangan Domisili Sementara (SKDS) kepada pendatang baru dalam operasi bina kependudukan (binduk).
"2.505 pendatang langsung kita buatkan SKDS. Jumlahnya akan terus bertambah karena operasi binduk masih terus berlangsung," ujar Sukma Wijaya, Kepala Suku Dinas Dukcapil Jakarta Timur, Senin (4/9).
Sukma menuturkan, berdasarkan hasil sementara operasi binduk, wilayah yang paling banyak pendatang baru yakni Cakung dan Pulogadung. Kedua wilayah tersebut diduga menjadi kantong hunian para pendatang dari luar Jakarta.
"Tercatat sudah ada sebanyak 19 ribu pendatang yang masuk Jakarta Timur pasca libur lebaran. Yang telah melapor kepada RT dan RW ada 17 ribuan," tandasnya.