Senin, 28 Agustus 2017 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Rio Sandiputra 2544
(Foto: Rudi Hermawan)
Sosialisasi terkait penyembelihan hewan kurban sesuai aturan dilakukan oleh Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) Kepulauan Seribu.
Kasi Peternakan dan Kesehatan Hewan Sudin KPKP Kepulauan Seribu, Heru Tjachjono mengatakan, dalam
sosialisasi ini pihaknya menggandeng Majelis Ulama Indonesia (MUI) dan dokter hewan dari Kementerian Pertanian. Warga diajarkan tata cara pemotongan hewan kurban sesuai syariat Islam serta memperlakukan hewan dengan baik."Sosialisasi dilakukan selama dua hari di tujuh pulau. Hari ini Pulau Untung Jawa, Pulau Lancang, Pulau Tidung dan Pulau Pramuka, besok Pulau Panggang, Pulau Kelapa dan Pulau Harapan," kata Heru, di Pulau Lancang, Senin (28/8).
Ia menambahkan, sosialisasi ini diikuti sejumlah panitia kurban, pengurus masjid dan pihak kelurahan. Selain itu pihaknya juga memberikan bantuan peralatan untuk memotong hewan kurban seperti pisau, golok, terpal, celemek dan buku tata cara pemotongan hewan.
"Saya harap peralatan ini dijaga dengan baik dan bisa digunakan kembali tahun depan," tandasnya.