Warga Antusias Ikut Tambora Run 5 K

Minggu, 27 Agustus 2017 Reporter: Folmer Editor: Budhy Tristanto 1963

Lomba Lari Tambora Run 5 K Berlangsung Meriah

(Foto: Folmer)

Lomba lari bertajuk Tambora Run 5 K yang digelar Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Barat, Minggu (27/8), berlangsung meriah.

Kegiatan lomba ini bisa menjadi ajang mencari bibit atlet pelari serta mempererat tali silahturahmi

Sekitar 2.500 peserta yang terdiri dari pelajar dan warga se-Kecamatan Tambora tampak antusias mengikuti event ini.

Wali Kota Jakarta Barat, Anas Effendi, melepas peserta lomba dari Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Kalijodo. Dalam lomba ini peserta yang terdiri dari pelajar dan umum, menyusuri Jalan Kali Angke, Jembatan Lima (KH Mas Mansur) lalu putar balik hingga finish di Jalan Latumenten Raya.    

Dikatakan Anas, selain daam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI, lomba lari ini juga menjadi ajang silaturahmi warga dengan jajaran Pemkot Jakbar.

"Kegiatan lomba ini bisa menjadi ajang mencari bibit atlet pelari serta mempererat tali silahturahmi bersama warga dan jajaran pemda. Harapan saya kegiatan ini bisa digelar secara rutin," ucap Anas.

Camat Tambora, Djaharudin menambahkan, ada sekitar 1.000 pelajar dari mulai tingkat SD hingga SMA ikut berpartisipasi dalam lomba ini.  

"Warga umum yang ikut juga lebih dari 1.000 orang. Kami bersyukur antusias warga sangat tinggi mengikuti lomba lari," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Meriahkan HUT RI, Lomba Lari Tambora 5K Akan Digelar

Kecamatan Tambora Bakal Gelar Lomba Lari 5 Kilometer

Selasa, 08 Agustus 2017 2314

Pengamanan RPTRA Kalijodo Ditambah Setiap Akhir Pekan

Pengamanan RPTRA Kalijodo Ditambah Setiap Akhir Pekan

Jumat, 21 April 2017 6595

Djarot Nilai Positif Lomba Lari Keluarga

Djarot Nilai Positif Lomba Lari Keluarga

Minggu, 24 Juli 2016 3598

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468506

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307243

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 285055

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283952

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282632

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks