Djarot Paparkan Manfaat Big Data

Rabu, 09 Agustus 2017 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 3037

Djarot Paparkan Pengumpulan Data DKI di Seminar BI

(Foto: Punto Likmiardi)

Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat mengatakan, Big Data penting bagi pemprov untuk dijadikan acuan dalam menentukan arah kebijakan. 

Kualitas input data harus kita perbaiki melalui pembuatan dan pengembangan aplikasi 

"Pemanfaatan Big Data kita bukan hanya fokus bagaimana menganalisis data saja, tetapi juga metode yang tepat dalam pengumpulan data," ujar Djarot, saat menjadi panelis pada acara Seminar Nasional Big Data Bank Indonesia dengan tema "Globalisasi Digital : Optimalisasi Pemanfaatan Big Data Untuk Akselerasi Pertumbuhan Ekonomi", Rabu (9/8).

Menurut Djarot, pengumpulan data selama ini dilakukan melalui berbagai sumber, seperti survey, investigasi lapangan, laporan,  berkas elektronik, database dan aplikasi yang sekarang sudah dikembangkan.

Dia mengungkapkan beberapa aplikasi yang digunakan Pemprov DKI untuk pendataan. Di antaranya,  pendataan mandiri yang digunakan oleh Badan Perencaan Pembangunan Daerah (Bappeda) dan Dinas Sosial untuk mendata masyarakat yang menjadi target penerima manfaat bantuan sosial. 

Dikatakan Djarot, untuk menjaga kualitas data dan informasi yang dikumpulkan, pihaknya melakukan perbaikan beberapa persoalan yang sering ditemui di lapangan. Kemudian dumping data dalam format non elektronik seluruhnya disempurnakan ke dalam format elektronik.

"Kualitas input data harus kita perbaiki melalui pembuatan dan pengembangan aplikasi, agar input data yang dilakukan terjaga konsistensinya," tandas Djarot.

BERITA TERKAIT
SKPD Diminta Manfaatkan Big Data di Jakarta Smart City

Plt Gubernur Bahas Pengembangan Big Data

Kamis, 26 Januari 2017 3899

Jakarta Smart City DKI Layak Jadi Percontohan

Jakarta Smart City Layak Jadi Percontohan

Selasa, 13 Desember 2016 10280

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469042

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307842

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284365

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260986

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196610

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks