Sabtu, 05 Agustus 2017 Reporter: Folmer Editor: Budhy Tristanto 3113
(Foto: Folmer)
Tim Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) DKI Jakarta, menggelar monitoring dan pengawasan di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Barat, Jumat (4/8).
Hal ini dilakukan untuk mengevaluasi serta pengendalian kegiatan pada tahun anggaran 2017 di bagian umum dan Tata Pemerintahan Jakarta Barat.
"Tim yang turun ke lapangan untuk melihat pemeliharaan prasarana dan sarana di lingkungan kantor Walikota Jakarta Barat," kata Dany Sumirat Kurniawan, Kepala Sub Bidang Tata Praja Bidang Pemerintahan Bappeda DKI Jakarta.
Dijelaskan Dany, kegiatan Bagian Umum yang telah dianggarkan tahun 2017 yakni pemeliharaan pendingin ruangan dan lift di kedua gedung kantor Pemkot Jakarta Barat.
"Kegiatan pemeliharaan pendingin ruangan dan lift telah berjalan sesuai rencana. Pihak yang bertanggung jawab terhadap pemeliharaan hadir saat tim monitoring turun," ujarnya.
Sementara untuk kegiatan Bagian Tata Pemerintahan yang dianggarkan pada APBD 2017 yakni rehab total lima kantor kelurahan di antaranya Taman Sari, Pinangsia, Glodok, Tangki dan Duri Utara.
"Penghapusan aset di kantor kelurahan Glodok, Taman Sari, dan Tangki telah rampung. Sedangkan, pembongkaran di Pinangsia dan Duri Utara bisa diselesaikan dalam kurun waktu beberapa hari ke depan," tuturnya.
Dany optimis, rehab total lima gedung kelurahan di Jakarta Barat akan rampung sesuai jadwal yang telah ditetapkan.
"Kami akan kembali turun melakukan monitoring pada November mendatang untuk melihat progres pembangunan kelima gedung kelurahan di Jakarta Barat," tandasnya.